Bojonegoro menjadi kawasan yang terletak di bagian utara Jawa Timur dan menjadi salah satu daerah yang cocok dikunjungi untuk menghabiskan waktu akhir pekan oleh para wisatawan.
Tentunya dengan kondisi topografi yang didominasi oleh perbukitan dan aliran sungai Bengawan Solo, membuat Bojonegoro memiliki beragam destinasi wisata alam dengan udara sekitar yang terasa sejuk dan menyegarkan.
Berikut ini 4 rekomendasi tempat wisata alam di Bojonegoro yang sayang sekali untuk dilewatkan karena memiliki pemandangan yang memesona.
BACA JUGA: Daya Tarik Pantai Dewi Mandapa, Tempat Wisata Alam Keluarga di Lampung
1. Air Terjun Kedung Maor
Rekomendasi tempat wisata dengan panorama alam indah yang tidak boleh terlewatkan untuk dikunjungi di Bojonegoro adalah Air Terjun Kedung Maor.
Saat pertama kali menginjakkan kaki ke tempat berikut, wisatawan akan langsung disuguhkan dengan pemandangan indah berupa aliran air terjun yang jatuh dari atas ketinggian.
Terdapat pula sebuah kolam jernih di bawahnya yang kerap kali digunakan oleh wisatawan untuk melakukan aktivitas body jumping dengan melompat dari atas tebing.
BACA JUGA: 4 Wisata Candi di Klaten, Tak Kalah Indah dengan Borobudur di Magelang
2. Waduk Pacal
Berikutnya ada Waduk Pacal yang menyuguhkan panorama danau luas yang dimanfaatkan sebagai tempat menampung air untuk sawah-sawah yang berada di sekitarnya.
Saat berkunjung ke tempat berikut, wisatawan dapat bersantai sembari menikmati panorama matahari terbenam di sore hari yang tampak begitu indah dengan siluet oranye di langit biru.
Aktivitas lain yang dapat dilakukan saat berkunjung ke tempat berikut adalah memancing dan mengabadikan momen di beberapa spot menarik yang Instagramable.
3. Puthuk Kreweng
Puthuk Kreweng menjadi salah satu destinasi wisata dengan pesona alam indah yang tidak boleh terlewatkan untuk dikunjungi apabila sedang berada di Bojonegoro.
Tempat wisata berikut berada di kawasan perbukitan sehingga wisatawan dapat menyaksikan keindahan alam sekitar dari atas ketinggian.
Tidak hanya itu, berbagai wahana juga disediakan di tempat wisata berikut, mulai dari flying fox, kawasan outbound hingga camping ground yang akan membuat suasana liburan terasa jauh lebih menyenangkan.
BACA JUGA: 4 Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Tuban, Cocok Dikunjungi Saat Liburan
4. Wisata Taman Pinggir Nggawan
Selanjutnya ada Wisata Taman Pinggir Nggawan yang jadi salah satu tempat wisata alam cukup populer dan selalu ramai didatangi oleh pengunjung di Bojonegoro.
Berada di dekat Bengawan Solo, tempat wisata berikut mengusung konsep pedesaan dengan udara sekitar yang masih terasa sejuk dan asri dengan bunga-bunga indah yang bertebaran.
Selain foto-foto di beberapa spot Instagramable, saat berkunjung ke tempat berikut, wisatawan juga dapat mencoba melakukan beragam aktivitas menyenangkan, seperti bermain ATV, trail hingga menyusuri sungai menggunakan perahu.
Demikian ulasan mengenai 4 rekomendasi tempat wisata alam yang rasanya sayang sekali untuk dilewatkan apabila sedang berada di Bojonegoro karena menyuguhkan pemandangan memesona yang sulit ditemukan di tempat lainnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS