Pepaya adalah salah satu jenis buah yang sangat digemari banyak orang. Selain enak dimakan, ternyata buah pepaya juga memiliki banyak manfaat jika kita memakannya. Buah pepaya mengandung beragam antioksidan yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Selain antioksidan buah pepaya juga mengandung beragam nutrisi, vitamin dan mineral yang baik bagi tubuh, seperti vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E, vitamin K, Serat, Kalsium, Potasium, Folat, dan Magnesium.
Kebanyakan orang mengenal buah pepaya hanya bisa membantu melancarkan pencernaan saja. Padahal, sebenarnya ada banyak manfaat lain dari buah pepaya yang baik untuk kesehatan tubuh, berikut diantara manfaatnya melansir dari alodokter.com.
1. Menyehatkan mata
Buah pepaya mengandung cyptoxanthin, zeaxanthin, dan lutein serta vitamin A, yang dapat mencegah degenerasi makula akibat penuaan dan dapat melindungi mata dari kemungkinan kerusakan.
2. Mencegah penuaan dini
Antioksidan dan flavonoid yang ada pada buah pepaya, bisa mencegah kerusakan radikal dalam sel dan membuat kulit terlihat lebih muda, kencang, dan dapat mencerahkan dan melembabkan kulit wajah.
3. Mencerahkan kulit
Buah pepaya bukan hanya sebagai obat mencegah sembelit, ternyata buah pepaya juga bisa membuat kulit menjadi sehat dan juga akan membuat kulit lebih glowing secara alami. Karena buah pepaya mengandung enzim papain dan chymopapain yang membantu mencegah kerusakan pada kulit dari radikal bebas dan sebagai anti bakteri yang sangat baik untuk kesehatan kulit wajah.
4. Mengurangi stres
Selain enak dimakan, buah pepaya juga bisa membantu mengurangi stres Anda. Hal itu karena buah pepaya memiliki kadar vitamin C yang cukup tinggi yang terbukti berkhasiat menjaga produksi hormon stres agar tetap rendah.
5. Menjaga kesehatan jantung
Buah pepaya mengandung beragam antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh. Selain itu buah pepaya juga dapat meningkatkan efek kolesterol baik (HDL) yang ada dalam tubuh. Kandungan vitamin C dan likopen di dalam pepaya, menjadikan buah ini sebagai salah satu makanan yang baik untuk mengurangi risiko penyakit jantung.
6. Menyehatkan rambut
Selain dimakan buah pepaya juga bisa diolah menjadi masker rambut untuk menyuburkan dan melebatkan rambut, Hal itu karena buah pepaya mengandung banyak vitamin dan mineral yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut.
7. Mengurangi nyeri saat haid
Buah pepaya mengandung enzim papain yang akan membantu mengatur dan melancarkan aliran darah saat menstruasi. Oleh karena itu jika Anda perempuan yang selalu berjuang mengatasi rasa nyeri haid setiap bulan, wajib coba maka buah yang satu ini.
Itulah 7 manfaat yang luar biasa yang dimiliki buah pepaya bagi kesehatan tubuh, selain enak ternyata memiliki banyak manfaat.
Video yang mungkin Anda suka