Hadapi Persikabo 1973, Persija Jakarta Mencoba Pertahankan Momentum Kebangkitan

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Hadapi Persikabo 1973, Persija Jakarta Mencoba Pertahankan Momentum Kebangkitan
Selebrasi Para Pemain Persija Saat Sukses Menjebol Gawang PSM Makassar di Laga Pekan Ke-18 Kemarin. (persija.id)

Pada lanjutan laga di pekan ke-19 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persija Jakarta akan menjamu tamunya, Persikabo 1973 di Stadion Patriot Chandra Bhaga, Bekasi. Laga yang dijadwalkan digelar pada Kamis (09/11/2023) tengah pekan ini akan menjadi laga yang cukup penting bagi kedua kesebelasan.

Persija Jakarta yang tengah mencoba bangkit tentunya akan sekuat tenaga kembali meraih kemenangan usai pada pekan ke-18 kemarin sukses mempermalukan tuan rumah, PSM Makassar dengan skor tipis 2-3. Di sisi lain, Persikabo 1973 juga ingin kembali meraih kemenangan di pekan ke-19 nanti agar dapat keluar dari zona degradasi klasemen sementara musim ini.

Kondisi Mental Positif Menjadi Kunci Kebangkitan Persija Jakarta

Melansir dari laman resmi klub Persija (persija.id), pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll ungkap kondisi mental yang positif di tubuh anak asuhnya menjadi kunci kebangkitan Persija Jakarta saat ini. Hal tersebut tentunya terbukti saat Persija Jakarta mampu keluar dari tekanan tuan rumah PSM Makassar pada laga pekan lalu dan sukses meraih 3 poin pentin di Pare-pare.

“Semua pemain bermain dengan konsentrasi tinggi. Bisa dilihat kerja sama tim yang baik pada saat menyerang dan bertahan. Saya akui pemain sempat goyah sehingga kedudukan menjadi imbang 2-2. Tapi mereka menunjukkan mental tak mau kalah sehingga berhasil mencetak gol ketiga,” ujar Thomas Doll seperti yang dikutip dari laman resmi Persija Jakarta (persija.id).

Kembalinya bek kanan, Rio Fahmi dari cedera panjang dan sedang dalam performa gemilangnya seorang Witan Sulaeman dianggap pelatih asal Jerman tersebut menjadi kunci hidupnya permainan lini tengah dan kokohnya sisi sayap Persija Jakarta saat hadapi PSM Makassar. Tentunya diharapkan kedua pemain tersebut dan para punggawa tim berjuluk “Macan Kemayoran” tersebut dapat menunjukkan performa gemilangnya saat menjamu Persikabo 1973 pada tengah pekan nanti.

Di sisi lain, Persikabo 1973 yang pada pekan ke-18 kemarin sukses meraih kemenangan tentunya akan mencoba kembali melanjutkan permainan apiknya saat bertandang ke markas Persija Jakarta. Anak asuh pelatih Aji Santoso tentunya berharap mampu mencuri poin di kandang Persija Jakarta pada laga pekan ke-19 nanti.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak