5 Kiat Hadapi Insecure dalam Penampilan, Jangan Lupa Bahagia!

Munirah | Hayuning Ratri
5 Kiat Hadapi Insecure dalam Penampilan, Jangan Lupa Bahagia!
Ilustrasi Insecure. (Pexels.com/Moose Photos)

Siapa yang sering merasa insecure terhadap penampilan diri sendiri? Mengutip Web MD, insecure dalam penampilan termasuk kondisi yang paling banyak dijumpai pada masyarakat.

Orang yang mengalami insecure ini akan merasa kurang nyaman dengan penampilan mereka. Hal tersebut bisa jadi karena menurut mereka, penampilannya tidak sesuai dengan ekspektasi mereka.

Insecure dapat memicu seseorang mengalami gangguan kesehatan, baik itu fisik atau pun mental. Oleh karena itu, untuk menghadapi timbulnya rasa insecure dalam penampilan, berikut ini terdapat beberapa kiat yang dapat diterapkan, mengutip Halodoc.

1. Mengenal kondisi diri sendiri

Cara pertama yang dapat dilakukan adalah dengan mengetahui apa sebenarnya yang menjadi penyebab kamu mengalami insecure. Kamu bisa membuat daftar sejumlah hal yang kerap membuat dirimu merasa insecure. Dengan demikian, kamu dapat lebih mengenal kondisi diri sendiri.

2. Melakukan kegiatan positif

Sesudah mengenal dirimu sepenuhnya, pastikan kamu memahami beberapa nilai positif yang ada dalam dirimu. Kamu pun dapat membuat daftar kegiatan positif yang membantu untuk mengatasi perasaan insecure dalam hal penampilan. Contohnya, kamu bertekad untuk rajin berolahraga agar kesehatan dan penampilanmu dapat lebih baik.

3. Fokus terhadap pekerjaanmu

Kamu menyadari bahwa terdapat hal-hal yang positif dari dirimu sendiri. Cobalah untuk fokus terhadap nilai-nilai positif tersebut. Kamu bisa memupuk perasaan bangga melalui nilai positif itu dan membuat perencanaan yang dibutuhkan untuk mengatasi rasa insecure dalam penampilan. Usahakan untuk fokus saat mengerjakan hal-hal tersebut.

4. Batasi memikirkan pendapat semua orang

Setiap orang bebas mengemukakan pendapatnya. Namun, beberapa pendapat yang tidak membangun bisa mempengaruhimu jika kamu tidak membentengi dirimu dengan kokoh. Menanggapi pendapat seperti itu, usahakan untuk membatasi masukan atau pendapat dari orang-orang.

Hindari memasukkan semua pendapat ke dalam hati. Memilih untuk melakukan perawatan terhadap diri sendiri dapat menjadi salah pilihan yang lebih baik untuk mengatasi insecure dalam penampilan yang dialami.

5. Melakukan aktivitas yang membahagiakan

Usahakan tetap menyisihkan waktu untuk melakukan sejumlah aktivitas menyenangkan yang kamu suka. Cara ini dapat menurunkan rasa insecure yang kamu alami dan menurunkan gangguan kecemasan. Kamu juga bisa mengembangkan diri dengan mencoba berbagai keterampilan dan kemampuan yang baru.

Nah, itulah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghadapi rasa insecure terhadap penampilan diri sendiri. Jangan lupa untuk bahagia!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak