Walau Kebiasaan Kecil, 6 Hal Ini Bisa Berdampak Besar bagi Kehidupan!

Hikmawan Muhamad Firdaus | Dea Nabila Putri
Walau Kebiasaan Kecil, 6 Hal Ini Bisa Berdampak Besar bagi Kehidupan!
Ilustrasi bangun pagi.[Unsplash.com)

Suatu hal yang besar harus dimulai dari hal-hal yang kecil. Kata-kata tersebut sering kita temui sebagai kata mutiara. Padahal, maknanya sangat luar biasa. Kebiasaan yang kita lakukan sekarang harus mulai kita benahi dari hal-hal kecil. Memperhatikan lingkungan sekitar dan menjadi pribadi yang menyenangkan serta bermanfaat bagi orang lain bisa menjadi langkah kecil untuk mengubah kehidupan kita kedepannya. Tak hanya itu, 6 kebiasaan kecil di bawah ini juga bisa membantumu untuk memberikan efek positif bagi kehidupanmu di masa depan. 

1. Bangun pagi dan langsung beraktivitas

Tak perlu aktivitas yang terlalu berat, setelah bangun pagi, mulailah hari dengan meminum segelas air putih. Menyandur dari alodokter.com, salah satu manfaat minum air putih setelah bangun tidur adalah dapat membantu mengeluarkan sisa racun metabolisme yang terjadi di malam hari dari dalam tubuh kita. Setelah itu, cobalah untuk membereskan tempat tidur dan membersihkan area kamar agar kamar tetap nyaman dan rapi. Hal ini juga bisa mengurangi kantuk.

2. Rutin olahraga

Sempatkan diri untuk berjalan di sekitar tempat tinggalmu setidaknya 15 menit setiap pagi. Menyandur dari eatthis.com, jalan kaki selama 15 menit di pagi hari bisa meningkatkan fungsi otak dan mengatur mood kamu menjadi lebih baik. Olahraga lain seperti jogging, skipping, atau yoga juga bisa kamu lakukan dalam waktu yang singkat juga.

3. Mengonsumsi vitamin

Selain makan-makanan yang bergizi, kita juga perlu mengonsumsi vitamin untuk memenuhi nutrisi setiap harinya. Kita sering terlupa untuk mengonsumsi buah-buahan atau sayur yang kaya akan vitamin, maka dari itu mengonsumsi multivitamin bisa membantu kita untuk tetap menjaga kesehatan. Kebutuhan vitamin setiap orang akan berbeda, bergantung dengan tubuh masing-masing. 

4. Gunakan kendaraan umum

Waktu yang tersedia untuk kita memulai aktivitas di pagi hari mungkin tidak terlalu banyak, maka dari itu belajarlah untuk meluangkan waktu di awal hari untuk menaiki kendaraan umum. Bagi beberapa orang, menaiki kendaraan umum hanya akan memakan waktu yang lama, namun dengan mempersiapkan diri dari awal dan memberikan spare waktu di pagi hari untuk menaiki kendaraan umum akan membiasakan dirimu menyiapkan segala hal sehingga tidak ada yang terlewat setiap harinya.

5. Membaca buku atau mendengarkan podcast

Berikan sedikit waktu di setiap harinya untuk kamu mendapatkan ilmu baru dari media apapun. Hal ini akan membuatmu selalu memiliki pengetahuan baru dan meningkatkan kualitas memori otak karena ilmu yang kamu dapatkan bisa kamu aplikasikan ke kehidupan dan dijadikan pembelajaran. 

6. Bersyukur

Tuhan selalu memberikan hal yang terbaik untuk kita, baik itu yang baik maupun yang buruk. Jika harimu bisa kamu jalani dengan lancar, ucapkan rasa syukur atas hari itu agar kedepannya kamu bisa memaknai hal yang akan kamu hadapi. Walaupun mungkin pada hari tersebut terjadi beberapa hal yang buruk, ketahuilah bahwa hal tersebut bisa kamu jadikan pelajaran besar dan tetaplah bersyukur karena diberi kesempatan untuk memahami diri sendiri. 

Walaupun terdengar biasa, namun kebiasaan ini bisa mengubah pola pikir dan pola hidupmu di masa mendatang. Selalu tebarkan kebaikan karena kebaikan yang sudah kamu berikan akan kembali menjadi hal yang baik untuk dirimu. Semangat!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak