4 Pentingnya Perhatian Orang Tua kepada Anak, Jangan Diabaikan!

Hayuning Ratri Hapsari | Diat Anugrah
4 Pentingnya Perhatian Orang Tua kepada Anak, Jangan Diabaikan!
Ilustrasi orang tua dan anak (Pexels/Kampus Production)

Anak adalah tanggung jawab dan amanah yang harus dijaga oleh orang tuanya. Salah satu tanggung jawab orang tua terhadap anaknya adalah memberi perhatian yang cukup. Hal ini sering diabaikan oleh banyak orang tua salah satunya karena merasa lebih penting nafkah dibanding perhatiannya kepada anak.

Banyak orang tua yang terlalu fokus pada bekerja untuk mencari nafkah. Tujuan dan niatnya memang baik agar anak bisa selalu berkecukupan. Namun, jangan sampai kita melupakan bahwa perhatian dari orang tua juga sama pentingnya bagi anak. 

Anak yang mendapat perhatian yang cukup akan lebih mudah tumbuh dengan bahagia. Kita tentu menginginkan anak kita bahagia, bukan?

Berikut ini adalah 4 pentingnya perhatian orang tua kepada anak.

1. Anak Merasa Disayang dan Dihargai

Setiap orang tua pasti menyayangi anaknya. Namun, anak belum tentu bisa menerima atau menyadari hal tersebut. Anak baru akan menyadari bahwa dirinya disayang oleh orang tuanya jika rasa sayang tersebut diwujudkan dalam tindakan. Salah satunya dengan memberi perhatian yang cukup kepada anak.

Perhatian kepada anak bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan bertanya mengenai aktifitas yang dilakukan di sekolah. Meskipun sederhana namun hal ini akan membuat anak merasa dipedulikan.

2. Tumbuh Kembang Anak Maksimal

Anak yang mendapat perhatian yang cukup umumnya memiliki tumbuh kembang yang lebih maksimal. Hal ini karena berbagai kebutuhannya diperhatikan betul-betul oleh orang tuanya. Misalnya urusan sekolah, kebutuhan sekolah yang terpenuhi akan sangat menunjang prestasi akademik anak tersebut.

3. Anak Memiliki Mental yang Kuat dan Sehat

Mental anak bisa dibilang masih rapuh atau belum sekuat orang dewasa. Hal ini karena sama seperti fisiknya, mentalnya juga masih dalam masa pertumbuhan. Untuk itu kita perlu memberi perhatian agar kesehatan mental anak tetap terjaga.

Misalnya ketika anak mendapat masalah, orang tua yang perhatian akan mengerti dan mendampinginya menyelesaikan masalah tersebut. Hal ini akan membuat mental anak menjadi sehat dan kuat.

4. Bisa Mengetahui Masalah Anak Sejak Dini

Selain agar mental anak terjaga, perhatian orang tua juga membuat orang tua bisa cepat menyadari jika anak sedang mengalami suatu masalah. Hal ini akan sangat membantu orang tua dalam mengatasi masalah tersebut sebelum berlarut menjadi masalah yang lebih besar.

Demikian 4 manfaat pentingnya perhatian orang tua terhadap anaknya. Sudahkah kita memberi perhatian yang cukup untuk anak kita?

Video yang mungkin Anda suka:

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak