Ngeri! 4 Rekomendasi Film Tentang Serangan Monster

Munirah | Xandra Junia In
Ngeri! 4 Rekomendasi Film Tentang Serangan Monster
Ilustrasi Monster Tanduk. (Green Scene)

Monster identik dengan tubuh besar dan berwajah seram. Meskipun begitu, film yang mengambil konsep seperti ini justru laku di pasaran. Mereka tertarik dengan visualisasi sang monster yang terlihat nyata secara detail. Begitu pula dengan adegan menegangkan saat menyerang manusia. Nah, dari banyaknya film mengenai monster, berikut 4 yang direkomendasikan untukmu.

1. Godzilla

Godzilla (Warner Bros)
Godzilla (Warner Bros)

Monster satu ini sudah menemani kita semua sejak tahun 90-an. Ia dibuat oleh Toho, salah satu perusahaan terkenal di Jepang. Kamu penyuka Ultraman pasti tidak asing deh dengan Godzilla. Di tahun 2014, ia memiliki film sendiri dengan pendapatan kotor sebesar 600 juta dollar Amerika. Kemudian disusul musim kedua dan ketiganya di tahun 2019 dan 2021 tepatnya pada 24 Maret nanti. Selain bioskop, kamu juga bisa menontonnya di HBO. Isi ceritanya sama seperti pada umumnya, yaitu menyerang kota. Namun, banyak adegan dan visualisasi yang bakal bikin kamu terpana. 

2. Kingkong (2005)

Kingkong (Queen's Gazzete)
Kingkong (Queen's Gazzete)

Menjadi lawan Godzilla di film terbarunya, Kingkong juga populer pada filmnya sendiri. Ia sebenarnya sudah ada sejak tahun 90-an, namun di tahun 2005 gorila setinggi 25 kali tersebut kembali menemani kita. Dengan pendapatan kotor lebih dari 500 juta dollar Amerika, film tersebut menceritakan tentang sekelompok kru film yang ingin melakukan syuting di pulau tengkorak. Kegiatan itu digagalkan oleh makhluk-makhluk aneh disana. Namun, semuanya takluk terhadap Kong yang dianggap raja tempat itu. Para penduduk pulau tersebut membawa Ann (diperankan oleh Naomi Watts) untuk dijadikan korban persembahan Kong. Kemudian 12 tahun setelahnya, Kong Skull Island dirilis dan dimainkan oleh Brie Larson.

3. The Mist

The Mist (Headstuff)
The Mist (Headstuff)

Film ini diadaptasi dari novel karya Stephen King dengan judul yang sama di tahun 1980. Dirilis pada tahun 2007, The Mist menceritakan tentang suatu kota yang tiba-tiba dipenuhi asap tebal. Di baliknya, terdapat monster berbentuk gurita dan laba-laba yang dapat membunuh siapa saja yang berani melawannya. Setelah banyaknya korban berjatuhan, semua orang yang tertahan di supermarket hampir frustasi dengan ingin membunuh dirinya sendiri.

4. Monster Hunter

Monster Hunter (monsterhunter.com)
Monster Hunter (monsterhunter.com)

Film ini dirilis pada akhir 2020 lalu. Ceritanya adalah tim militer yang mendatangi wilayah penuh monster dengan tujuan melawan mereka agar tidak menyerang bumi. Seluruh anggota tim tersebut sempat kewalahan karena sang monster yang sangat kuat. Mereka terus berupaya dan merelakan hidup matinya untuk menutup portal jalan masuk monster ke bumi. Monster ini berbentuk seperti naga dengan tanduk dan ekor besar.

Itulah keempat rekomendasi film monster yang bisa kamu tonton di waktu luang. Menurutmu, mana yang paling kuat dari yang disebutkan diatas? 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak