Sahur merupakan kegiatan makan di malam menjelang pagi sebelum melakukan puasa selama seharian. Saat berpuasa, tubuhmu pasti akan kekurangan energi karena tidak seringnya menerima asupan dari makanan dan minuman seperti hari-hari biasa.
Namun, tahukah kamu jika ada beberapa menu yang dianggap dapat membuatmu kuat selama berpuasa? Berikut 5 diantaranya.
1. Air Putih
Tubuh manusia tentu perlu asupan cairan agar tidak mengalami dehidrasi. Untuk itu, hal yang paling baik adalah mengonsumsi air putih karena mengandung banyak nutrisi. Salah satunya adalah Silika, yang mampu membuat tubuhmu fit sepanjang hari.
2. Makanan berkarbohidrat
Meskipun kamu tengah berdiet, usahakan tetap mengonsumsi karbohidrat di tengah berpuasa seperti sekarang ini. Tidak harus berupa nasi. Karbohidrat dapat kamu ganti dengan roti, gandum, kentang, atau jagung. Kamu akan mendapatkan energi lebih banyak dari makanan-makanan tersebut.
Namun, bukan berarti harus makan satu panci. Konsumsi makanan berkarbohidrat secukupnya saja.
3. Susu
Susu mengandung protein hewani, mineral dan kalsium yang baik untuk stamina dan kekuatan tulangmu. Kamu bisa memilih jenis susu apapun yang disukai. Disarankan sih susu murni agar kandungan yang terdapat di dalamnya masih utuh.
Jika ingin lebih variatif, kamu bisa mengonsumsi olahan susu lainnya seperti yoghurt atau keju.
4. Buah-Buahan dan Sayuran
Selain berbentuk tablet dan larutan, vitamin bisa kamu dapatkan melalui buah-buahan dan sayuran. Bahkan keduanya lebih asli karena tidak diberi pengawet. Rasanya juga masih original karena tidak diberi perasa. Kamu bisa mengolah keduanya menjadi jus atau salad jika ingin menu sahurmu lebih bervariasi.
5. Telur
Selain susu, protein hewani juga bisa kamu dapatkan dari telur. Meskipun dianggap makanan sederhana, telur memiliki banyak manfaat. Salah satunya, memberikan energi untuk tubuhmu. Kamu bisa mengolahnya menjadi apapun, misalnya mata sapi, omelet, atau hanya direbus saja.
Itulah kelima menu sahur yang dapat kamu santap agar kamu merasa kuat hingga waktu berbuka nanti. Selamat mencoba!