Pria Nyangkut ke Motor Gegara Berkendara Pakai Sarung, Bikin Salfok

Ayu Nabila | Budi Prathama
Pria Nyangkut ke Motor Gegara Berkendara Pakai Sarung, Bikin Salfok
Viral pria nyangkut ke dalam motor gegara berkendara pakai sarung. (Instagram/@fakta.indo)

Aktivitas berkendara bagi banyak orang kadang tak sedikit menuai perhatian. Masih banyak orang yang ketika mengendarai sepeda motor terkesan menyepelekan, entah dengan tidak memakai perlengkapan berkendara, tidak mematuhi rambu-rambu lalu lintas, atau pun sering gabut di jalan. Termasuk menggunakan bahan/pakaian yang menjuntai, itu bisa jadi pemicu keselakaan. 

Telah viral di media sosial, sebuah video yang memperlihatkan pria nyangkut ke dalam motor gegara berkendara pakai sarung. Video tersebut telah dibagikan melalui akun instagram @fakta.indo dan kini menjadi viral. Sampai pada tanggal 25 Juli 2023, pukul 09.09 Wita, video tersebut telah mendapatkan 665 ribu tayangan, 21,2 ribu like, 823 komentar, dan 6.872 kali dibagikan. 

Diketahui pria tersebut tersangkut ke dalam motor, lantaran sarungnya yang menjuntai, seorang pemuda terjepit di sela-sela spakbor dan ban motor bebek. Sementara beberapa warga pun terlihat membantu untuk evakuasi pemotor bersarung tersebut. 

Dalam tayangan video itu, pria yang tersangkut di motor merasa kesulitan untuk melepaskan diri dan kejadiannya berada di pinggir jalan. Sehingga tampak banyak warga berkerumun untuk membantu pria yang tersangkut itu. 

Peristiwa itu tentu tidak lepas dari komentar warganet, banyak yang menduga jika pengendara itu terjepit di antara spakbor dan ban lantaran sarung yang menjuntai. Bahkan banyak juga yang memberi komentar merasa kesal terhadap pengendara motor yang terkesan menyepelekan etika berkendara. 

BACA JUGA: Emak-emak Grebek Markas Transaksi Narkoba, Warganet: Puji Emak-emak

“Lah lagian sarungan. Sarung sama jas hujan jenis ponco itu kan gampang banget nyangkut di motor,” tulis akun @ria******. 

“Serius tanya. Emang gak bisa ya, ngerubah kebiasaan demi keamanan diri sendiri dan tidak merugikan orang lain? Di bumi ini kan sudah disiapkan celana, kenapa gak pake celana aja waktu berkendara?,” timpal yang lain. 

“Lah kan itu sarung bisa dilepas, kenapa bisa ikut kejepit juga tuh badannya?,” ujar akun @jak*****. 

“Pake sarung gak salah, yang salah pake sarung sambil bawa mator,” tutur netizen yang lain. 

Naik motor pakai sarung merepotkan diri sendiri dan kalau sudah begini juga merepotkan orang lain,” tulis akun @dam*****. 

Oleh karena itu, meski tidak ada hukum yang mengatur kalau tidak boleh pakai sarung saat berkendara motor, namun pengendara motor mesti juga sadar kalau memakai sarung saat berkendara motor bisa menjadi pemicu terjadi kecelakaan. 

Penyebab bisa terjadi kecelakaan terbagi atas tiga faktor, yaitu menusia, kendaraan, dan lingkungan. Penggunaan pakaian yang menjuntai bisa meningkatkan resiko kecelakaan, salah satu contohnya dengan video viral tersebut. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak