Di zaman yang semakin canggih ini kamu tidak perlu lagi capek-capek pergi ke pasar, karena telah banyak pilihan aplikasi belanja sayur online yang tersedia dan bisa kamu akses melalui smartphone.
Aplikasi belanja secara online semakin banyak peminatnya karena menawarkan konsep yang praktis, mudah, dan juga cukup diakses melalui smartphone masing-masing. Barang-barang belanjaan yang datang pun terjamin kok kualitasnya.
Nah berikut ini ada beberapa pilihan aplikasi belanja sayur online yang memudahkan hidupmu, yuk simak ulasannya:
BACA JUGA: Bikin Ngiler! Inilah 5 Jenis Bakso Khas Nusantara yang Paling Populer
1. Happy Fresh
Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan aplikasi yang satu ini yaitu Happy Fresh! Kamu dapat menggunakannya melalui website ataupun langsung dengan mengunduh aplikasi di PlayStore.
Happy Fresh akan membantu kamu untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari, seperti sayur, buah, dan juga keperluan lainnya tanpa harus pergi ke supermarket.
Kamu dapat memilih berbagai macam supermarket yang bekerja sama dengan Happy Fresh, misalnya seperti Transmart, Giant, Lottemart, Superindo, dan masih banyak lagi yang lainnya.
2. Sayurbox
Aplikasi belanja sayur online selanjutnya yang cukup favorit dan juga banyak digunakan adalah Sayurbox. Produk andalan yang didistribusikan oleh platform ini yaitu buah dan juga sayur dengan kualitas yang terjaga kesegarannya.
Kamu dapat memesan produk segar organik, hidroponik, ataupun konvensional dari petani, produsen, dan juga pemasoknya langsung.
Tetapi tenang saja, tidak cuman ada buah dan sayur kok, kamu juga bisa membeli bahan makanan lainnya misalnya seperti daging, ikan, ayam, dan juga bumbu dapur.
Bahkan jika ingin cepat, ada pula fitur Sayurkilat yang siap mengantarkan pesananmu hanya dalam dua jam saja setelah pemesanan. Selain itu, platform ini juga kerap menawarkan promo menarik yang sangat sayang untuk dilewatkan.
BACA JUGA: Selain Indonesia, 3 Negara Ini Terkenal dengan Makanan Kaya Rempah!
3. TaniHub
Aplikasi untuk belanja sayur dan juga buah online berikutnya yaitu adalah TaniHub. Sebelumnya, aplikasi ini adalah salah satu e-commerce yang bekerja untuk menghubungkan petani dengan para pembeli. Namun saat ini, TaniHub juga menyediakan aplikasi untuk berbelanja sayur dan buah secara online.
Selain menjual sayuran dan buah-buahan segar, aplikasi ini juga menjual berbagai kebutuhan dapur lainnya misalnya seperti bumbu kemasan, sambal, dan masih banyak lagi lainnya.
Daerah yang dilayani oleh TaniHub tidak hanya di Jabotabek dan Bandung saja lho, namun juga Yogyakarta, Surabaya, Malang, bahkan Bali.
4. Freshbox
Kamu juga bisa memesan produk sayur dan buah lokal ataupun impor, serta bahan-bahan pokok lainnya di FreshBox lho. Kamu bisa pesan melalui e-commerce, seperti shopee dan tokopedia atau lewat aplikasi online atau datang langsung ke toko offline mereka.
BACA JUGA: Tak Hanya Satu, Ini 3 Jenis Lumpia yang Banyak Digemari Orang
5. TukangSayur.id
Jika kamu mau menggunakan aplikasi belanja sayur dan juga buah-buahan online yang area pelayanannya cukup luas, kamu dapat mencoba TukangSayur.id.
Tidak hanya sebatas wilayah Jabodetabek saja, aplikasi ini juga mencakup kota lainnya yang ada di Jawa, Sumatera, Sulawesi, Kalimantan, bahkan hingga ke pulau Bali.
Aplikasi ini juga menyediakan fitur update harga dan juga produk yang pastinya akan semakin memudahkan kamu untuk berbelanja.
Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi aplikasi belanja buah dan sayur yang wajib banget kamu coba, semoga bermanfaat ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS