Jerawat menjadi masalah kulit yang kerap dialami banyak orang yang membuat tampilan wajah menjadi tak bersih dan mulus sehingga bisa menurunkan tingkat kepercayaan diri mereka.
Ada beberapa faktor penyebab jerawat masih muncul, mulai dari masalah hormon hingga makanan yang kurang sehat. Merangkum dari laman byrdie, ini 5 penyebab jerawat tak kunjung pergi.
1. Jerawat hormon
Jerawat cenderung muncul pada masa remaja saat kelenjar sebasea yang merupakan kelenjar penghasil sebum mulai berfungsi.
Menurut seorang dermatolog Dr. Dendy Engelman sebagaimana dikutip byrdie, pada umur 20-an dan 30-an, munculnya jerawat sering disebabkan karena sebum (minyak) berlebih, bakteri, kotoran yang menyumbat pori-pori, dan perubahan kadar hormon.
BACA JUGA: 3 Tips Menghilangkan Bekas Jerawat Pakai Bahan Alami, Bisa Dicoba di Rumah
2. Tidak menggunakan produk skincare yang tepat
Selain karena hormon, jerawat juga bisa muncul karena tidak menggunakan produk yang tepat, lho. Kandungan skincare yang tersedia di pasaran untuk melawan jerawat adalah benzoyl peroxide dan salicylic acid. Jika kamu menyadari jerawat tak kunjung pergi, kamu bisa menggunakan produk dengan kandungan tersebut ke dalam rangkaian perawatan kulit.
Benzoyl peroxide berperan membunuh bakteri penyebab jerawat, membantu mengurangi minyak berlebih pada kulit, dan menyingkirkan sel-sel kulit mati yang menyumbat pori-pori.
Sementara itu, salicylic acid dapat mencegah tersumbatnya pori-pori. Biasanya, salicylic acid yang ada di pasaran memiliki kandungan yang berkisar di 0,5 hingga 5 persen. Namun, efek samping yang mungkin muncul dari penggunaan kandungan tersebut adalah iritasi kulit.
3. Penggunaan produk yang berlebihan
Dalam mengatasi inflamasi pada kulit, kamu perlu membuang jauh-jauh pemikiran bahwa semakin sering menggunakan produk, maka semakin bagus pula hasilnya. Alih-alih demikian, kamu tetap perlu memperhatikan petunjuk penggunaan suatu produk.
Penggunaan produk yang berlebihan justru memperburuk kondisi kulitmu, misalnya kamu tidak dianjurkan menggunakan produk salicylic acid atau benzoyl peroxide lebih dari satu produk dalam sehari.
BACA JUGA: Sering Disepelekan, 5 Kebiasaan Ini Jadi Penyebab Utama Jerawat Susah Hilang
4. Praktikkan kebersihan kulit
Tak disadari, kebiasaan-kebiasaan buruk seperti tak mencuci muka sebelum tidur dan tak merawat kulit bisa memperburuk jerawat.
Tak hanya itu, kamu juga harus memperhatikan kebersihan bantal dan menjaga kebersihan kuas make up. Hindari penggunaan kuas make up secara bergantian dengan orang lain karena dapat memindahkan kotoran dan minyak ke kulitmu.
Make up juga bisa menyumbat pori-pori sehingga menjadi penyebab jerawat. Oleh karena itu, pilihlah produk skincare dan make up yang tidak menyumbat pori-pori yang ditandai dengan label non-comedogenic, non-acnegenic, dan oil-free.
5. Perhatikan makanan yang kamu konsumsi
Terakhir, kamu juga harus perhatikan makanan yang kamu konsumsi. Menurut Dr. Alexander Zuriarrain sebagaimana dikutip byrdie, makanan bisa mempengaruhi hormon yang bisa membuat jerawat menjadi lebih buruk.
Makanan dengan kadar gula tinggi dapat menyebabkan lonjakan kadar insulin yang bisa mengubah hormon dan mempengaruhi kulitmu. Maka dari itu, kamu sebaiknya banyak mengonsumsi buah dan sayur untuk mencegah jerawat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS