Menjamu Barito Putera, Persik Kediri Tak Ingin Kembali Telan Kekalahan

Sekar Anindyah Lamase | zahir zahir
Menjamu Barito Putera, Persik Kediri Tak Ingin Kembali Telan Kekalahan
Cuplikan laga pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/2024 antara Persik Kediri vs Barito Putera (persikfc.com)

Pada lanjutan laga di pekan ke-26 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persik Kediri akan menjamu tamunya, PS Barito Putera di Stadion Brawijaya, Kediri.

Menyadur laman resmi Liga Indonesia Baru, laga yang digelar pada Rabu (28/02/2024) dipastikan akan berlangsung cukup ketat dan diwarnai saling jual-beli serangan antar kedua tim.

Persik Kediri selaku tuan rumah yang pada laga pekan ke-25 kemarin harus takluk 2-1 dari Persis Solo, masih harus tertahan di peringkat ke-6 klasemen sementara musim ini.

Sementara itu, Barito Putera di laga terakhir sukses mencuri 1 poin saat menjamu Persib Bandung di Stadion Sultan Agung, Bantul karena markas mereka, Stadion 17 Mei masih menjalani proses renovasi.

Pelatih Persik Kediri Soroti Laga Terakhir Kontra Persis Solo

Melansir dari laman resmi klub Persik Kediri, anak asuh pelatih Marcelo Rospide akan melakukan evaluasi dari laga terakhir saat bertemu Persis Solo sebelum menjamu PS Barito Putera di kandang sendiri.

Menurut pelatih asal Brazil tersebut, kurangnya maksimal dalam melakukan penyelesaian akhir saat menyerang menjadi kendala bagi Arthur Irawan dkk.

Di sisi lain, Marcelo Rospide juga cukup memuji penampilan anak asuhnya dalam laga kontra Persis Solo kemarin kendati harus menelan kekalahan dengan skor tipis 2-1.

Kini, dia meminta anak asuhnya untuk memfokuskan diri dan bersiap dalam menjamu PS Barito Putera di Stadion Brawijaya.

“Kami ada peluang di menit akhir untuk setidaknya memaksakan hasil draw, namun kiper lawan bermain gemilang. Sekarang kami harus cepat mengalihkan fokus, berlatih lebih keras dan memastikan tidak ada lagi kesalahan seperti hari ini sehingga di partai berikutnya di kandang bisa meraih hasil positif,” ungkap Marcelo Rospide, dikutip dari laman resmi klub Persik Kediri pada Senin (26/02/2024).

Persik Kediri jelang laga kontra Barito Putera tentunya harus mewaspadai faktor kelelahan yang dialami di menit-menit akhir jelang laga usai.

Hal ini dikarenakan dalam laga terakhir Barito Putera saat melawan Persib Bandung, anak asuh pelatih Rahmad Darmawan sukses menyamakan kedudukan dan meraih 1 poin penting.

Tentunya diharapkan Marcelo Rospide mampu menemukan taktik jitu guna mengatasi hal tersebut saat hadapi Barito Putera nantinya.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak