Siapa penggemar penyanyi Demi Lovato? Sebentar lagi, ia akan merilis album baru tepatnya pada 2 April mendatang. Menurut keterangan saat siaran langsung di Clubhouse hari Senin (15/03/2021) malam, Lovato mengungkap album barunya akan bernama Dancing With the Devil… the Art of Starting Over.
Penyanyi dengan nama asli Demetri Devonne Lovato menjelaskan pada awalnya ia akan menamai judul albumnya The Art of Starting Over. Akan tetapi, karena mempertimbangkan perihal film documenter tentang dirinya yang akan dirilis, ia kemudian menambahkan “Dancing with the Devil”.
“Jika Anda mendengarkan lagu per lagu, mengikuti alurnya, ini semacam soundtrack tak resmi film dokumenter itu,” ujar Demi Lovato.
Lebih lanjut, lagu-lagu dalam album tersebut mencerminkan kehidupan Lovato selama dua tahun terakhir ini. Menurutnya, apabila dipelajari lebih dalam, maka lagu demi lagu akan bermakna seperti perjalanan hidupnya.
“Jadi masuk akal untuk menambahkan sesuatu yang lebih emosional pada awal dan kemudian berubah menjadi ‘The Art of Starting Over’,” tambah Lovato.
Album baru tersebut akan menjadi album pertama Demi Lovato sejak 2017. Ia mengemukakan lagu-lagu di dalam album itu berbagai macam genre musik, seperti country, R&B, dan pop 90an. Demi menyebut secara eksplisit dua lagu diantaranya yaitu “Melon Cake” dan “California Sober”.
Lovato memberikan tambahan bocoran bahwa akan terdapat tiga kolaborasi di dalamnya. Salah satunya kolaborasi bersama penyanyi Ariana Grande.
Album baru ini akan berfokus tentang masalah kecanduan yang pernah dialami oleh Demi Lovato, apalagi ketika ia sempat tumbang akibat overdosis di tahun 2018.