Trust issue adalah suatu keadaan dimana seseorang sulit percaya terhadap orang lain. Diyakini dengan cara apapun akan tetap seperti itu. Ia takut berbagai hal buruk akan terjadi jika terlalu menaruh harapan kepada orang tersebut.
Biasanya, trust issue timbul karena adanya luka atau pengalaman buruk di masa lalu. Misalnya, sering disakiti atau dikhianati, sehingga ia tidak lagi mudah memberikan kepercayaan, bahkan ke semua orang. Ia khawatir kisah peliknya itu akan terulang.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini ada empat ciri-ciri seseorang pengidap trust issue yang perlu kamu ketahui.
1. Sulit Percaya dan Menerima Orang Lain
Sudah disinggung sebelumnya, bahwa seseorang yang terkena trust issue akan sulit menaruh kepercayaan terhadap orang lain. Ia menganggap semuanya sama seperti orang yang pernah menyakitinya.
Sebaik apapun kamu, tetap tidak akan bisa dipercaya dan diterima oleh mereka yang memiliki trust issue. Orang-orang ini cemas dan khawatir masa lalu pahitnya terulang kembali.
Jadi, mereka memilih untuk berhati-hati dengan tidak terbuai oleh ucapan yang meyakinkannya untuk percaya kepada orang tersebut.
2. Sering Berprasangka Buruk
Dikarenakan pernah punya pengalaman pahit, seperti dikhianati dan disakiti, orang yang memiliki trust issue akan lebih sering berprasangka buruk. Ia menganggap setiap orang adalah ancaman.
Ia juga seringkali memikirkan hal negatif yang padahal sebenarnya tidak mungkin terjadi. Prasangka buruk ini tak hanya ditujukan pada orang yang belum dikenali, namun juga kerabat dekat. Terlebih jika sebelumnya memang diberi masa lalu gelap oleh orang-orang terdekat.
Setiap ada permasalahan yang mengarah pada pengalaman pahitnya itu, seseorang yang trust issue pasti akan menanggapinya dengan prasangka buruk.
Intinya, orang itu menganggap ujung dari masalah itu akan sama dengan apa yang pernah ia alami.
3. Berusaha Menjauh
Dikarenakan tiap orang dianggap sebagai sebuah ancaman, orang dengan trust issue seringkali menjauh. Ia lebih memilih untuk melakukan segala sesuatunya sendiri. Ia takut rencana dan keinginannya rusak akibat campur tangan orang lain.
Maka dari itu, saat ada temanmu yang tiba-tiba mengasingkan diri, mungkin sedang mengalami trust issue. Jadi, jangan dulu beranggapan bahwa mereka sombong, ya!
4. Gelisah
Seseorang yang dengan kondisi ini akan lebih sering gelisah. Ia butuh orang lain untuk mengisi hari-hari, namun rasa takut disakiti dan dikhianati terus melanda. Tidak jarang juga pikirannya dipusingkan dengan masalah ini, hingga kemungkinan berujung stres.
Itulah penjelasan singkat dan keempat ciri-ciri trust issue yang perlu kamu ketahui. Cara mengatasi permasalahan ini sebenarnya adalah kamu harus bisa menyadari bahwa semua orang tidaklah sama.
Kamu juga perlu yakin bahwa populasi manusia baik masih banyak. Jadi, buang rasa takut itu dan kembali tumbuhkan kepercayaan kepada orang lain.